Sabtu, 07 Juni 2014

Lumpia Semarang

       

       Assalamualaikum dan semangat pagi, semoga kawan-kawan masih dalam keadaan sehat. Hari minggu ini mau liburan kemana nih? Nah hari ini saya akan menuliskan resep masakan dari Semarang, yaitu Lumpia Semarang. Siapa sih yang tidak suka lumpia. Saya pikir lumpia itu salah satu gorengan terenak. Nah di bawah ini adalah bahan-bahan yang digunakan dan cara membuatnya.

Bahan yang digunakan:
  • 15 lembar kulit lumpia
  • 2 sendok makan tepung terigu dan 1 sendok makan air, dilarutkan untuk perekat
  • Minyak untuk menggoreng
Bahan untuk isian yang digunakan:
  • 3 siung bawang putih, dicincang halus
  • 1 sendok teh ebi sangrai, dihaluskan
  • 50 gram udang, dicincang kasar
  • 50 gram ayam, dicincang kasar
  • 2 butir telur, dikocok lepas
  • 200 gram rebung kaleng, diiris korek api
  • 1 sendok makan kecap manis
  • 1/2 sendok teh garam
  • 1/4 sendok teh merica bubuk
  • 1/2 sendok teh gula pasir
  • 2 sendok makan minyak untuk menumis
Bahan untuk saus yang digunakan:
  • 1 siung bawang putih, dihaluskan
  • 300 ml air
  • 50 gram gula merah, disisir halus
  • 1/4 sendok teh merica bubuk
  • 25 gram gula pasir
  • 3 sendok makan tepung sagu dan 1 sendok makan air, dilarutkan untuk pengental
Cara membuat:
  1. Isi : panaskan minyak. Tumis bawang putih dan ebi sampai harum. Tambahkan udang dan ayam. Aduk sampai berubah warna.
  2. Sisihkan di pinggir wajan. Masukkan telur. Aduk sampai berbutir. Tambahkan rebung. aduk sampai layu.
  3. Masukkan kecap manis, garam. merica bubuk, dan gula pasir. Masak sampai meresap.
  4. Ambil selembar kulit lumpia. Beri isi. Lipat dan gulung. Rekatkan dengan larutan tepung terigu. Goreng dalam minyak yang sudah dipanaskan hingga matang.
  5. Saus : rebus bawang butih dan air sampai mendidih. Masukkan gula merah, merica bubuk, dan gula pasir. Aduk sampai larut.
  6. Kentalkan dengan larutan tepung sagu. Masak sampai meletup-letup.
  7. Sajikan lumpia semarang dengan sausnya.
(Untuk 15 buah)

Semoga kawan-kawan dapat membuatnya di rumah. Salam super.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar